13 Juli 2011

NETWORK DEVICE



Perangkat jaringan adalah perangkat komponen yang digunakan untuk menghubungkan komputer atau perangkat elektronik lainnya bersama sehingga mereka dapat berbagi file atau sumber daya seperti printer atau mesin faks.

A.   Perangkat Jaringan

1.      NIC
Kartu jaringan ( network interface card disingkat NIC ) adalah rangkaian berbentuk kartu yang berfungsi sebagai jembatan dari komputer ke sebuah jaringan komputer.
Kebanyakan NIC merupakan peralatan internal yang dipasangkan pada slot ekspansi dalam komputer baik slot ekspansi ISA ataupun slot ekspansi PCI. Bahkan pada beberapa mainboard komputer, NIC sudah dipasang secara onboard (menyatu dengan mainboard)

2.      HUB
Hub adalah istilah umum yang digunakan untuk menerangkan sebuah central connection point untuk komputer pada network. Fungsi dasar yang dilakukan oleh hub adalah menerima sinyal dari satu komputer dan mentransmisikannya ke komputer yang lain dengan kekuatan sinyal yang sama dengan sinyal asli. Hub menghubungkan semua komputer yang terhubung ke LAN. HUB berfungsi Untuk mengubungkan sekelompok komputer serta dari kartu jaringan komputer (Host) ke HUB.
Hub merupakan pusat koneksi semua node pada jaringan serta semua jaringan dihubungkan satu dengan yang lain melalui Hub. Hub bertindak sebagai titik pengendali untuk aktivitas sistem, pengelolaan serta pengembangan jaringan.

3.      SWITCH
Switch sama degan HUB hanya bedanya dilengkapi dengan pengaturan sistem operasi yang manpu mengatur lalulintas data Menperkecil wilayah tabrakan.
Switch menghubungkan semua komputer yang terhubung ke LAN, Switch mampu mengalihkan jalur dan memfilter informasi ke dan dari tujuan yang spesifik. Switch memungkinkan juga jarak antar dua jaringan komputer bisa diperjauh. Perbedaannya sinyal-sinyal yang dilewatkan pada Switch disampaikan langsung pada komputer tujuan melalui kabel. Pengiriman sinyal melalui SWITCH dapat dikatakan relatif aman dari pada HUB. Switch merupakan sebuah alat yang menyaring dan melewatkan packet data yang ada di sebuah LAN. 

4.      ROUTER
Router digunakan untuk mengubah sistem informasi dari suatu jaringan ke jaringan yang lain. Router akan memilih jalur terbaik untuk melewatkan suatu pesan, berdasarkan pada alamat tujuan dan alamat asal.
Router adalah peningkatan kemampuan dari switch dan bridge. Router mampu menunjukkan rute/jalur (route) dan menyaring informasi pada jaringan yang berbeda. Beberapa router mampu secara otomatis mendeteksi masalah dan mengalihkan jalur informasi dari area yang bermasalah. Router bekerja dengan cara yang mirip dengan switch dan bridge. Perbedaannya, router menyaring (filter) lalu lintas data.


5.      BRIDGE
Bridge adalah sebuah komponen jaringan yang digunakan untuk memperluas jaringan atau membuat sebuah segmen jaringan, alat yang memungkinkan untuk membagi suatu jaringan yang besar dalam dua jaringan yang lebih kecil, sehingga menjadi jaringan yang lebih efisien.
Bridge menguatkan sinyal yang ditransmisikannya, tetapi tidak seperti repeater, Bridge mampu menentukan tujuan. Bridge berfungsi menghubungkan beberapa jaringan terpisah. Bridge bisa menghubungkan tipe jaringan berbeda (seperti Ethernet dan Fast Ethernet) atau tipe jaringan yang sama.
6.      REPEATER
Repeater adalah alat yang dapat menguatkan (boost) isyarat jaringan yang melintasinya. Ketika suatu isyarat melintas sepanjang kabel, isyarat tersebut cenderung megalamai penurunan kekuatan atau daya..
Repeater menguatkan sinyal analog maupun digital dimana transisi data hilang atau menyimpang karena adanya gangguan. Repeater tidak digunakan untuk memforward data berdasakan alamat tujuan  berdasarkan alamat tujuan seperti router dan bridge.





7.      MODEM
Modem adalah singkatan dari Modulator-Demodulator. Modulate adalah proses penerjemahan data dari digital ke analog sehingga bias ditransmisikan. Demodulate adalah sebaliknya, proses menerjemahkan dari analog ke digital. Modulator merupakan bagian yang mengubah sinyal informasi kedalam sinyal pembawa dan siap untuk dikirimkan, sedangkan Demodulator adalah bagian yang memisahkan sinyal informasi (yang berisi data atau pesan) dari sinyal pembawa yang diterima sehingga informasi tersebut dapat diterima dengan baik.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar